Enam Gol Tercipta Dalam Drama Chelsea vs MU

Manchester United tampil luar biasa saat bertandang ke Stamford Bridge. Tertinggal tiga gol dari Chelsea, 'Setan Merah' berhasil gagalkan mimpi indah tuan rumah.

Pada pertandingan yang berakhir Senin dini hari WIB (6/2/2012), Chelsea harus puas berbagi angka dengan MU setelah ditahan imbang 3-3.

Unggul tiga gol lebih dulu lewat gol bunuh diri Jhonny Evans pada menit 36 dan gol cepat Juan Mata dan David Luiz diawal babak kedua, Chelsea malah harus rela melepas kemenangan setelah dua gol Wayne Rooney dari titik penalti ditambah hasil sundulan Javier Hernandez di menit 84, membuat pertandingan berakhir imbang 3-3.

Dengan hasil imbang ini, United mengumpulkan 55 poin dari 24 laga, gagal menempel Manchester City di puncak klasemen Liga Primer yang unggul dua poin usai menang atas Fulham sehari sebelumnya.

Sedangkan buat Chelsea, kegagalan meraih tiga angka membuat poin mereka menjadi 43. 'The London Blues' gagal mendekat keurutan tiga Tottenham Hotspurs, dan terancam oleh Newcastle United yang mengekor dengan defisit hanya satu poin.

Jalannya Pertandingan:
Baru semenit jalan pertandingan United langsung membuat peluang lewat tendangan bebas Rooney, namun masih melebar tipis dari gawang Cech.

Kedua tim tampil ngotot dengan saling membalas serangan. Tampil di kandang, Chelsea tampil penuh percaya diri dengan berhasil menguasai 20 menit awal laga. Sementara United hanya bis amembalas lewat beberapa kali serangan balik cepat yang disering dikomandoi Rooney.

Menit ke-29 tim tamu buat peluang. Rooney mendapatkan ruang di sisi kanan lapangan Chelsea dan melepaskan umpan matang pada Welbeck, beruntung Ivanovic dengan sigap melakukan penyelamatan penting.

Tampil penuh percaya diri, Chelsea akhirnya bisa membobol gawang Manchester United lebih dulu pada menit ke-35.

Tusukan Daniel Sturridge di sisi kanan lapangan United berhasil merangsek sampai jantung pertahanan tim tamu. Setelah menipu Patrice Evra, pemain berusia 21 tahun itu melepaskan umpan ke bibir gawang.

Bola malah membentur bek United, Johnny Evans, dan masuk ke gawang sendiri. Chelsea pun unggul 1-0 berkat gol bunuh diri.

Tertinggal United meningkatkan tempo serangan. Menit ke-41 kombinasi Rooney dengan Welbeck membuat Cech harus melakukan penyelamatan gemilang dan memaksa sepak pojok.

Pertandingan mulai berjalan seru setelah respons luar biasa yang ditunjukkan 'Setan Merah' setelah tertinggal.

Chelsea langsung menggebrak pada awal babak kedua. Baru semenit berjalan, United tertinggal tiga gol dalam waktu empat menit.

Unggul 1-0 di babak pertama, Chelsea langsung mencetak dua gol cepat di lima menit awal babak kedua. Sepakan voli indah Juan Mata dan tandukan David Luiz menghujam keras gawang David De Gea.

Gol kedua Chelsea berawal dari Fernando Torres di sisi kanan lapangan yang melepaskan umpan panjang dan berhasil mendarat di kaki Mata. Pemain Spanyol itu tanpa ragu melepaskan tendangan keras. 2-0.

Empat menit berselang. Giliran Luiz membawa Chelsea semakin mejauhi MU. Tendangan bebas Mata langsung disundul oleh Luiz, yang lepas dari perngawalan Michael Carrick dan Rio Ferdinand.

Ingin mengejar defisit gol, Sir Alex Ferguson menurunkan Paul Scholes dan Javier 'Chicharito' untuk menambah daya dobrak.

Tertinggal tiga gol dari Chelsea, Manchester United akhirnya memperkecil ketinggalan lewat tendangan penalti sempurna Wayne Rooney di menit 57.

Patrice Evra dijatuhkan Daniel Sturridge di kotak terlarang, tanpa ragu Howard Webb meniup peluit dan menunjuk titik putih. Rooney sebagai eksekutor tampil dingin dan menipu Cech. Skor berubah jadi 3-1.

Chelsea sekali lagi harus kebobolan lewat penalti Rooney. Manchester United sekarang pun hanya tertinggal satu gol saja.

Penalti kedua diberikan setelah Ivanovic menjatuhkan Welbeck di kotak penalti. Terlihat dari tayangan ulang, penalti itu bisa diragukan karena kaki pemain Inggris itu yang mengarah ke kaki Ivanovic. Rooney sekali lagi jadi algojo, dan sekali lagi sukses tipu Cech untuk mengubah skor jadi 3-2.

Menit 75 Chelsea buat peluang. Sodoran Torres pada Essien langsung disepak keras oleh pemain Ghana tersebut. Namun De Gea sigap dan meninju bola.

Torres membuang peluang emas. Striker Spanyol itu mendapatkan umpan matang dan memotong masuk ke dalam kotak penalti. Namun bukannya langsung menendang, Torres berusaha menipu Evans, namun malah membentur Valencia yang ikut menjaga ketat.

Menit 83 jadi mimpi buruk bagi Chelsea. Unggul tiga gol, tandukan Javier Hernandez membuat skor jadi imbang.

Masuk sebagai pemain pengganti Chicharito membayar kepercayaan Sir Alex Ferguson dengan menyundul sempurna umpan Giggs dari kiri kotak penalti, melanjutkan peluang Rooney yang digagalkan Cech. Skor pun imbang 3-3.

Memasuki waktu tambahan Chelsea buat peluang lewat tendangan bebas Mata. Namun kompatriotnya, De Gea, berhasil melakukan penyelamatan sambil terbang untuk membuat skor tetap imbang.

Menit 94, debutan Gary Cahill hampir membuat partai pembuka impian dengan kostum 'The Blues'. Tendangan kerasnya dari jarak jauh meluncur keras kearah gawang, namun De Gea lagi-lagi melakukan penyelamatan.

Penampilan De Gea patut dapat pujian berkat penyelamatan-penyelamatan penting pada laga keras ini.

Tidak lama berselang, Howard Webb meniup peluit panjang yang mengakhiri pertandingan seru yang menghasilkan enam gol, dengan skor akhir 3-3.

Skuad Lengkap:
Chelsea: Cech; Ivanovic, Cahill, David Luiz, Bosingwa; Essien, Meireles, Malouda; Sturridge (Romeu 71'), Torres, Mata.

Manchester United: De Gea; Rafael (Scholes 64'), Evans, Ferdinand, Evra; Valencia, Carrick, Giggs, Young (Hernandez 54'); Rooney, Welbeck (Ji-Sung 84').

Sumber: http://kask.us/12955684

Newer Post Older Post

Leave a Reply